Mitra, emmctv.com – Pemerintah Desa Minanga Dua terus mengajak masyarakat hidup bersih serta gotong royong jaga kebersihan disetiap lingkungan lewat kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan oleh pemerintah desa bersama masyarakat, Senin (16/12/2024).
Hukum Tua Noldi Punusingon yang terjung langsung dalam giat bakti sosial menyampaikan, lingkungan yang kebersihan ada impian setiap orang, oleh karena menjaga kebersihan disetiap lingkungan dan rumah adalah keharusan.
“Dengan terus menjaga kebersihan lingkungan maka segala macam penyakit tidak akan mudah menjangkit, menjaga pola hidup bersih harus terus di jaga dan dilaksanakan,”ucapnya.
Dikatakan Punusingon, Bakti sosial adalah upaya yang dilaksanakan oleh Pemerintah desa dalam memerangi penyakit akibat lingkungan yang tidak bersih, dengan mengajak seluruh masyarakat untuk dapat bersama-sama ikut serta sehingga kebersihan kesehatan lingkuan sekitar datap terus terjaga.
“Kami terus berupaya untuk mengajak masyarakat jaga kebersihan lingkungan, dengan bakti sosial ini kami fokuskan di area lorong-lorong pemukiman serta pekarangan pekuburan, ini harus dilaksanakan karena kebersihan dalam desa merupakan tanggung jawab bersama,”ujarnya.
Ia menambahkan, apa lagi dimusim penghujan seperti ini, jika kesadaran masyarakat akan kebersihan tidak ada maka dampak yang ditimbulkan akan besar.
“Mari kita sama-sama menjaga desa Minanga Dua ini tetap bersih dan sehat, karena kalau bukan kita yang menjaga kebersihan dalam desa maka siapa lagi. Apa lagi saat ini musim hujan maka jika sampah-sampah tidak dibersihkan maka selain kelihatan jorok maka itu menyebabkan sumber penyakit,”tukas Noldi Punusingon.
(Alfian)