EMMCTV, – Minsel. Ketua DPD I Partai Golkar Sulut Christiany Eugenia Paruntu memberikan ucapan selamat kepada calon gubernur dan wakil gubernur Yulius Selvanus Komaling dan Victor Mailangkay sebagai gubernur/wakil gubernur sulawesi utara terpilih periode 2025 – 2030, Jumat (29/11/24).
Hasil hitung cepat quick qount menempatkan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut nomor urut 1 Yulius Selvanus Komaling dan Johannes Victor Mailangkay (YSK-Victory) sebagai pemenang dengan perolehan 36,51 persen suara.
Anggota Banggar DPR RI dari Partai Golkar memberikan apresiasi bagi pendukung yang sudah memilih serta memenangkan bapak Yulius Selvanus Komaling dan Victor Mailangkay sebagai gubernur dan wakil gubernur, yakin dan percaya sulawesi utara akan berkembang yang sangat cepat disemua sektor.
Kedepan kita akan melihat sulawesi utara yang lebih baik, sejahtera dan diberkati memang YSK – VICTORY titipan Tuhan untuk membangun Sulut. (Ever K)