Kabupaten Minahasa Tenggara Kembali Raih WTP Dari BPK RI

MINSEL-MITRA522 Dilihat

Mitra, emmctv.com – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) terus menore perestasi yang gemilang, kali ini dibawah kepempinan Penjabat (Pj) Bupati Ir Ronald Sorongan M.Si dan Sekretaris Daerah (Sekda) David Lalandos AP MM, Mitra kembali mendapat Opini Wajar Tanpa Pengejualian (WTP) oleh Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI).

Pemberian penghargaan Opini WTP tersebut dilaksanakan hari ini, Jumat (3/5) bertempat di kantor BPK RI Perwakilan Sulawesi Utara, pemberian penghargaan Opini WTP tersebut diberikan langsung oleh Ketua BPK RI Perwakilan Sulut kepada Pj. Bupati Ronald Sorongan didampingi Ketua DPRD Kabupaten Mitra Marty Ole dalam suatu penanda tanganan berita acara penyerahan laporan hasil pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah Kabupaten Mitra tahun 2023.

Sorongan mengaku bersyukur karena Kabupaten Mitra hari ini boleh lagi meraih Opini WTP dari BPK. Keberhasilan Pemerintah Kabupaten  Minahasa Tenggara  tidak lepas dari usaha serta kerja keras semua pihak, didalamnya Perangkat Daerah, Sekda, kepala SKPD, serta semua yang telah terlibat dan berusaha berusaha sehingga semuanya boleh membuahkan hasil maksimal.

“Terimah kasih teman teman perangkat Daerah yang telah berdedikasi maksimal sehingga kabupaten Mitra kembali mendapat Opini WTP,” kata Bupati Ronald Sorongan.

Diapun berharap tahun depan prestasi ini boleh bertahan dengan pengelolaan keuangan yang baik di tahun 2024 mendatang.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Bupati dan Walikota se Propinsi Sulut, serta undangan lainya (***)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *