Peringati HUT ke-77 POMAD, Denpom  Kotamobagu Gelar Syukuran Bersama

KOTAMOBAGU1577 Dilihat

EMMCTV.Com >|| KOTAMOBAGU Rabu(28/6/23)– Memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-77 Polisi Militer Angkatan Darat (POMAD) Kotamobagu yang di laksanakan di Markas Komando Polisi Militer Kotamobagu pada Selasa (27/6/23) berlangsung sangat meriah dan penuh dengan keakraban bersama tamu undangan Lainya.
Acara syukuran digelar dengan peniupan lilin CORPS Polisi Militer AD.

Turut hadir pada acara syukuran tersebut,Mantan Dandenpom XIII/1 Manado Letkol ,(Purn) Suharno, SH,Tokoh politik senior Syahrial Damopolii.Kabid Propam Polres Kotamobagu Ipda Rachmat, Pasiops Kodim Letu CPL Jasin Lessy,Komandan Kompi C Kipan 713-ST”Letu Infantri Frengky Simanjuntak perwakilan Perusahan JRBM serta para tamu undangan.

Komandan Polisi militer CPM kapten “Asrianto dalam sambutanya menyampaikan bahwa, pelaksanaan kegiatan syukuran ini kurang lebih memberikan gambaran kepada kita semua bahwa dalam pelaksanaan peringatan Hari Ulang Tahun Polisi militer ke – 77, menghadirkan berbagai keistimewaan dan keindahan, salah satunya adalah semangat kita untuk bersilaturahim dengan keluarga besar polisi militer.
momentum istimewa ini, harus menjadi pengingat seluruh insan Polisi Militer TNI AD, supaya tetap profesional, modern, adiktif, dan tangguh. “Khususnya dalam memberikan pelayanan dan memberikan rasa aman di masyarakat,” ungkap Kapten Asriyanto.

Acara selanjutnya di barengi dengan Ramah tamah foto bersama dengan para insan Pers,serta para sahabat warga sipil lainya yang sangat akrab dengan para personil Anggota Polisi militer Kotamobagu. acarapun berahir dengan rasa kebanggaan dalam satu rasa persaudaraan terungkap dalam pelantunan Lagu dari masing masing personil,para insan pers yang mempersembahkan tembang lagu lewat Musik Kibord yang sudah disiapkan oleh ketua panitia”Resmol Maikel.

■OpoLokong■

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *