Sudah Terbentuk, Sahabat LK Minta Lock Kojongian Maju Pileg 2024

INFO752 Dilihat

Manado, emmctv-Sahabat Lock Kojongian (LK) sudah terbentuk di Manado. Pembentukan itu dimotori pengacara muda, Gerald Taroreh. Selain Gerald, ada puluhan anak muda lainnya yang masuk di komunitas baru ini.

“Bukan hanya anak muda, sahabat LK juga beranggotakan orang tua. Komunitas kam berasal dari berbagai profesi,” kata Gerald yang didapuk sebagai Ketua Sahabat LK kepada wartawan di Manado, Senin (26/12/2022).

Rupanya, komunitas ini punya kerinduan melihat pengusaha mapan Lock Kojongian menjadi penyambung lidah masyarakat di legislatif. Gerald  dan kawan-kawan yakin mantan Ketua HIPMI Sulut itu bisa menjadi waklil rakyat yang amanah.

“Dengan segudang pengalaman yang dimiliki di dunia organisasi, kedekatan dengan berbagai kalangan dan punya ekonomi yang mapan, Pak Lock Kojongan pasti bisa mengemban amanah mulia itu. Kebetulan pula ia sudah mulai mengurangi aktivitasnya di dunia bisnis, jadi bisa full mengawal aspirasi rakyat nanti,”  ujarnya.

Gerald Cs berencana menemui Kojongian untuk menyampaikan keinginan dan harapan Sahabat LK. “Kami akan meminta langsung Pak Lock untuk maju pada pemilihan legislatif atau Pileg 2024. Kami ingin Pak Lock maju untuk DPRD Manado,” ucap Gerald yang dibenarkan Arsenius, anggota  Sahabat LK.

Gerlad bersama tim bahkan sudah memikirkan daerah pemilihan (Dapil) yang cocok buat pengusaha yang malang-melintang di sejumlah organisasi itu. “Pak Lock bisa maju dari Dapil Sario-Malalayang atau Dapil Singkil-Mapanget,” ujar Gerald. (*/alc)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *